
Selasa, 02/02/2010 18:01 WIB
Lele Raksasa Hebohkan Warga
Nanang Enggan Jual Lele Temuannya
Pradipta Nugrahanto - detikBandung
Bandung - Meski ditawar mahal, Nanang Bin Engkos (55) enggan menjual lele temuannya. Ia bertekad memajang lele-lele itu di depan rumahnya.
"Biar dulu. Saya pelihara dulu disini. Sekaligus biar kalau mau lihat masih ada," tutur Nanang ketika ditemui di rumahnya Selasa (2/2/2010).
Menurutnya, hingga hari ini sudah banyak orang yang menawar lele-lelenya. "Banyak sekali sih yang nawar. Beberapa malah anggota kepolisian. Ada yang sampai nawar Rp 200ribu. Tapi saya belum ingin jual sekarang," jelas Nanang.
Ketika ditanya sampai kapan Nanang akan memajang lele-lele itu, dirinya mengaku belum tahu.
"Ya seramainya saja. Kalau sudah sepi sih gimana nanti," ujarnya seraya tertawa..dikutip dari detiknet







Tidak ada komentar:
Posting Komentar